Cari Blog Ini

Blog ini di dedikasikan kepada tim pewaris negeri "OASE club" untuk mengasah bakat dan kreatifitas mereka.

Senin, 06 Oktober 2014

Pesta Bakso Hari Raya Idul Adha


Siang ini saya merayakan hari raya idul Adha dengan siswa-siswa SMP Muhammadiyah 3 Kutorejo. Ini adalah kali pertama saya merayakan idul adha di sekolah dan meninggalkan adik-adik oase club. Saya lebih memilih merayakan dengan siswa-siswa SMP karena berbagai pertimbangan diantaranya karena hari perayaan idul adha yang berbeda dan karena mereka tetap masuk sekolah.
Namun, di tengah acara penyembelihan hewan kurban saya mendapatkan belasan pesan singkat dari tim oase club. Mereka terus menerus bertanya tentang acara masak-memasak yang biasa kami lakukan saat merayakan idul adha. Mereka ternyata sedang menunggu saya di kebun belakang rumah saya seperti biasanya. Saya yang sedang fokus pada acara penyembelihan bersama siswa-siswi saya sama sekali tidak menghiraukan pesan singkat yang saya terima.
Sampai di rumah saya mendapat teguran dari ibu karena telah mengecewakan adik-adik oase club. Satu persatu saya balas sms dari mereka meminta maaf karena kelalaian saya. Namun, hanya beberapa dari mereka yang membalas pesan singkat permintaan maaf saya. Untuk mengurangi rasa kekecewaan mereka saya mengajak mereka beruding bagaimana cara kami merayakan idul adha kali ini. Lagi pula esok masih hari ahad dan kebanyakan dari kami masih merayakan idul adha esok hari.
Akhirnya kami sepakat untuk mengumpulkan daging sapi yang akan kami terima esok hari dan daging sapi kepunyaan ibu yang memang masih di sembelih esok hari.
Minggu pagi kami bekerja sama. Memilih dan memilah antara daging sapi dan daging kambing. Setelah mendapat 5 kilo bersih daging sapi saya pergi kepasar untuk menggilingkannya. Tim oase club telah menunggu di rumah saya dengan berbagai macam persiapan memasak bakso. Selepas dhuhur kami bergelut dengan 8 kilo adonan bakso. Setelah perjuangan yang cukup melelahkan akhirnya kami bisa menikmati bakso buatan kami. Dan kami berpesta dengan bakso tersebut. 
Ternyata acara makan bakso terasa lebih menyenangkan dari pada acara bakar sate seperti tahun-tahun sebelumnya. Dan bakso kami juga terasa lebih lezat dari pada bakso yang biasa kami beli. Dan kami berencana membuat hal yang sama di perayaan idul adha tahun depan. InsyaAllah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar